Kartu Natal Kertas
yang dipotong laser
Kejutkan keluarga dan teman-teman Anda dengan Kartu Natal pribadi yang dipootng dengan laser. Yang Anda butuhkan untuk ini adalah kertas dua warna.
Persiapan
Bahan yang diperlukan
- Kertas pohon cemara hijau sekitar 200 g
- Kertas putih sekitar 200 g
- Lem kertas
Laser Trotec yang digunakan
- Speedy 300
- 60 watt
- lensa 1.5 inci
Langkah demi Langkah
Langkah 1
Sampel ini terbuat dari dua bahan. Kita mulai dengan mengukir dan memotong kertas hijau, dan kemudian kertas putih. Jika suka, Anda dapat menambahkan tulisan pribadi.
Kami menggunakan parameter laser berikut:
Ukiran kisi - Daya: 15 %, Kecepatan: 70 %,
Resolusi: 500 ppi
Penandaan vektor – scoring: Daya:10 %, Kecepatan: 8 %,
Resolusi: 1000 Hz
Pemotongan vektor – memotong: Daya: 15 %, Kecepatan: 2 %,
Resolusi: 1000 Hz
Langkah 2
Setelah Anda memotong kedua jenis kertas, pertama-tama lipat kertas hijau di sepanjang garis tengahnya sehingga ukiran ada di bagian dalam. Setelah itu, buka lagi dan lipat sepanjang garis lipat lainnya (ditandai warna merah di file). Dengan demikian, Anda akan mendapatkan objek tiga dimensi.
Langkah 3
Selanjutnya, oleskan lem tipis ke sisi belakang kertas hijau dan lem ke kertas putih. Biarkan kartu terlipat terbuka sampai lem benar-benar kering.